blog-main

Mengenal lebih dalam tentang Alibaba Mail

Alibaba Mail (Alimail) adalah produk dari Alibaba Cloud yaitu email bisnis dengan beberapa keuntungan yang bisa didapatkan, yaitu:

•  Email dengan kapasitas 100GB
•  4GB large attachment, 50MB standard attachment.
•  5GB personal online storage (file sharing).
•  Webmail, POP, SMTP, dan IMAP.
•  Contact, Calendar, Task, & Group.
•  Custom tampilan webmail (logo, background, dll).
•  Monitoring status delivery mail client user

Platform mail client yang bisa digunakan oleh user

Email client adalah aplikasi yang fungsinya digunakan untuk mengirim dan menerima email bisnis. Dengan menggunakan email client, Anda dapat dengan mudah melakukan pengelolaan email yang masuk. ada beberapa aplikasi yang bisa anda gunakan, yaitu:

•  Mail Dekstop apps (Outlook/Thunderbird/Mail Windows/Lainnya)
•  Mail Web/Browser (Chrome/Firefox/Outlook live/Lainnya)
•  Mail Mobile (Outlook/E-Mail/Lainnya)

Settings POP3/IMAP, SMTP, and Mail Web Server Addresses

POP3

Protokol incoming email satu arah yang mendownload salinan pesan dari server email ke perangkat lokal. Setelah menyelesaikan prosesnya, protokol ini memiliki opsi untuk menghapus data asli dari inbox server atau membiarkan data asli pada inbox server.

Port yang digunakan terbagi menjadi 2 (Port 110 – Port tanpa ekripsi & Port 995 – Port SSL/TLS) namun lebih direkomendasikan menggunakan SSL/TLS

Kelebihan menggunakan POP3

•  Ketika email sudah diunduh melalui aplikasi local mail di komputer, Anda tidak perlu terhubung ke internet apabila Anda ingin membukanya kembali. (memiliki backup data mail di local laptop)
•  Dapat membuka file attachment dengan cepat
•  Migrasi ke perangkat lainnya lebih mudah dikarenakan tidak perlu mendownload file dikarenakan memiliki file backup *.pst/*.eml

Kekurangan menggunakan POP3

•  Sinkronisasi pada perangkat baru hanya pada folder inbox jika tidak memiliki file backup
•  Mendownload seluruh email, membutuhkan lebih banyak data internet
•  Default setting POP3, hanya menyimpan email 14 hari pada mailserver (lakukan disable jika ingin email tersimpan semua pada mail server)

IMAP

Protokol incoming email dua arah sebagai perubahan yang dibuat pada local mail yang dikirimkan ke server, Ketika membaca pesan email menggunakan IMAP, email tidak benar-benar diunduh atau disimpan di komputer, IMAP hanya mengunduh pesan saat pesan diklik, dan lampiran tidak diunduh secara otomatis.

Port yang digunakan terbagi menjadi 2 (Port 143 – Port tanpa ekripsi & Port 993 – Port SSL/TLS) namun lebih direkomendasikan menggunakan SSL/TLS

Kelebihan menggunakan IMAP

• Tidak perlu melakukan backup, karena tersimpan pada mailserver
• Semua folder melakukan sinkronasi (inbox/sent/draft/junk)
• Hanya mengunduh header, tidak isi/lampiran email, membuat proses lebih cepat

Kekurangan menggunakan IMAP

• Tidak bisa menggunakan email Ketika offline/tidak ada layanan internet
• Membuat penyimpanan pada mailserver lebih cepat penuh dikarenakan tidak ada opsi penjadwal penghapusan mail

SMTP

Protokol untuk berkomunikasi dengan server guna mengirimkan email dari lokal email ke server, sebelum akhirnya dikirimkan ke server email penerima. Proses ini dikontrol dengan Mail Transfer Agent (MTA) yang ada dalam server email Anda.

Port yang digunakan terbagi menjadi 2 (Port 25 – Port tanpa ekripsi & Port 456 – Port SSL/TLS) namun lebih direkomendasikan menggunakan SSL/TTL

 

*Dibuat oleh Support Empore HT

Knowledge filter
Pentingnya Mengatur Nickname Pada Email
Course By Support Empore
30
Mar
Menggunakan Alibaba Mail pada mobile
Course By Support Empore
20
Jul
Kelebihan menggunakan Webmail Alibaba
Course By Support Empore
22
Nov
Yuk pahami apa itu "Email Spoofing"
Course By Support Empore
21
Jun